AKU DAN KURIKULUM MERDEKA, Oleh: Ismanto Didipu, S.Pd.,M.Pd.

Jumat, 4 Agustus 2023 07:17 WIB
  • Share this on:

Kurikulum merdeka merupakan kurikulum terbaru yang dikeluarkan pemerintah sebagai pengganti K-13 (Kurikulum 2013) yang didasari konsep merdeka belajar. Kurikulum merdeka lebih menekankan pada kualitas Pendidikan materi esensial, dimana pembelajaran disesuaikan dengan kebutuhan belajar peserta didik serta pengembangan karakter pelajar Pancasila yang Rahmatan Lil Alamin. Kurikulum merdeka sebelumnya dikenal dengan kurikulum Prototipe. Kurikulum merdeka sebagai perbaikan kurikulum sebelumnya, serta upaya menjawab tantangan jaman yang lebih kompetitif untuk meningkatkan kompetensi peserta didik sesuai yang diharapkan.

Sebuah kajian sederhana menyimpulkan bahwa Indonesia sedang mengalami krisis pembelajaran yang berlangsung lama. Peserta didik kurang memahami bacaan sederhana dan matematika dasar. Tentunya hal tersebut sangat memprihatinkan dan perlu adanya Gerakan baru untuk perbaikan. Selain itu, pandemi yang disebabkan oleh virus corona sangat berdampak pada dunia Pendidikan di tanah air. Pembelajaran jarak jauh yang menggunakan e-learning belum dapat mengatasi problematika Pendidikan seluruhnya secara Bersama-sama.

Kurikulum merdeka memiliki karakteristik khusus yaitu pembelajaran berbasis proyek atau Project Based Learning, mendukung terwujudnya pengembangan karakter sesuai dengan profil pelajar Pancasila yang Rahmatan Lil Alamin, berfokus pada pembelajaran atas materi esensial sehingga peserta didik memiliki cukup waktu belajar khususnya literasi numerasi. Serta menjunjung tinggi fleksibilitas dan mendorong adanya diferensiasi pembelajaran sesuai dengan kondisi peserta didik.

Yang perlu dicatat bahwa untuk tahun ajaran baru 2023-2024 seluruh madrasah harus sudah menerapkan kurikulum merdeka dijenjang RA, kelas 1 dan 4 untuk tingkat Madrasah Ibtidaiyah (MI), kelas 7 untuk tingkat Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan kelas 10 untuk Madrasah Aliyah (MA). Untuk saat ini pelaksanaan Implementasi Kurikulum Merdeka memiliki tiga pilihan satuan Pendidikan yaitu mandiri belajar, mandiri berubah dan mandiri berbagi.

Sebagai kurikulum terbaru hasil penyempurnaan kurikulum sebelumnya, kurikulum merdeka memiliki beberapa keunggulan. Diantaranya lebih sederhana namun mendalam, memberi kebebasan kepada satuan Pendidikan untuk menentukan kompetensi termudah berdasarkan CP dan menggali potensi siswa secara maksimal yang lebih relevan terhadap perkembangan jaman saat ini.

Editor:
Shaffan
Kontributor:
Ismanto Didipu
Penulis:
Ismanto Didipu
Fotografer:
NN

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • Kemenag Gorut bersama Badan Takmirul Masjid dan Jemaah Sholat Jum'at Masjid Al Madani usai pelaksanaan Sholat Ghaib untuk Palestina, Jum'at (10/11/2023)
  • Kemenag Gorut melaksanakan Qunut Nazilah untuk Palestina di Masjid Kantor Kemenag Gorut, Jum'at (10/11/2023)