Berita

Kemenag Gorut Monev Kepegawaian dan Pengelolaan TPG di MTs Al Khairaat dan MA Miftahul Huda

Kamis, 29 Pebruari 2024 01:34 WIB
  • Share this on:

GORUT (kemenag.go.id) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gorontalo Utara didampingi Kasubbag TU Sukri Mansyur beserta jajaran melakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Kepegawaian dan Pengelolaan Tunjangan Profesi Guru (TPG), Rabu (28/2/2024) bertempat di MTs Al Khairaat dan MA Miftahul Huda Kwandang.

Pada kegiatan tersebut Kakankemenag Gorut H. Yudin Moonti mengimbau kepada pihak madrasah untuk dapat memanfaatkan Dana Bos dengan sebaik-baiknya, sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Di samping itu, dirinya menyampaikan informasi mengenai Penundaan Pembayaran TPG untuk PNS Pemerintah Daerah yang diperbantukan di madrasah dibawah naungan Kementerian Agama sesuai dengan edaran Kanwil Kemenag Provinsi Gorontalo. "Saya berharap, guru madrasah tetap bersabar. Senantiasa dorong dengan doa, agar TPG tersebut dapat segera dicairkan," ujar Yudin Moonti.

Kakankemenag juga menyampaikan kepada Kepala Madrasah untuk sebijak mungkin dalam memberikan pemahaman kepada para guru madrasah mengenai situasi yang ada saat ini.(*)

Editor:
Shaffan
Kontributor:
Shaffan Hudodo
Penulis:
Shaffan Hudodo
Fotografer:
Shaffan Hudodo

Gallery

  • -
  • -
  • Kemenag Gorut bersama Badan Takmirul Masjid dan Jemaah Sholat Jum'at Masjid Al Madani usai pelaksanaan Sholat Ghaib untuk Palestina, Jum'at (10/11/2023)
  • Kemenag Gorut melaksanakan Qunut Nazilah untuk Palestina di Masjid Kantor Kemenag Gorut, Jum'at (10/11/2023)
  • Kakankemenag Gorut H. Yudin Moonti bersama Kakanwil Kemenag Prov. Gorontalo H. M. Muflih B. Fattah dan rombongan hadiri Penutupan Rakernas BKM Tahun 2023, Jum'at (10/11/2023)