Berita

MIMTSA Kwandang Gelar ABM

Minggu, 3 Maret 2024 14:37 WIB
  • Share this on:

Gorut (kemenag.go)  Madrasah Iman Taqwa Tsanawiyah Al Khairaat (MIMTSA) Kwandang melaksanakan Assesmen Bakat Minat (ABM) selama 2 hari yang dilaksanakan di Ruang Laboratorium Komputer, Jumat (23/02/2024).

Pelaksanaan ABM Tahun 2024 tersebut sesuai dengan petunjuk teknis (juknis) yang memuat latar belakang, tujuan, dan petunjuk pelaksanaan layanan ABM. Sehingga menjadi pedoman bagi satuan pendidikan, termasuk madrasah yang menyelenggarakan ABM dapat terlaksana dengan baik.

Kepala MIMTSA Yolan R. Daud menyampaikan, ABM atau Asesmen Bakat Minat adalah asesmen (tes) yang mengukur potensi siswa yang dirancang untuk memprediksi kemampuan dan minat siswa tersebut pada bidang-bidang tertentu. Asesmen Bakat Minat mendeteksi bakat yang dimiliki seseorang dan kecenderungan minatnya.

“Pelaksanaan Asesmen Bakat Minat (ABM) Tahun 2024 di satuan pendidikan bertujuan untuk memperoleh gambaran kemampuan peserta didik pada bidang-bidang khusus serta minat peserta didik berdasarkan ketertarikannya pada suatu jenis kegiatan atau pekerjaan tertentu. sekolah/madrasah akan memperoleh gambaran bakat dan minat siswa berdasarkan hasil yang diperoleh,” jelas Yolan.

Yolan berharap Asesmen Bakat Minat 2024 dapat menempatkan siswa pada bidang keahlian yang tepat sehingga menimbulkan motivasi dan kenyamanan dalam proses pembelajaran. (*)

Editor:
Shaffan
Kontributor:
Arfa
Penulis:
Arfa
Fotografer:
Arfa

Gallery

  • -
  • -
  • Kemenag Gorut bersama Badan Takmirul Masjid dan Jemaah Sholat Jum'at Masjid Al Madani usai pelaksanaan Sholat Ghaib untuk Palestina, Jum'at (10/11/2023)
  • Kemenag Gorut melaksanakan Qunut Nazilah untuk Palestina di Masjid Kantor Kemenag Gorut, Jum'at (10/11/2023)
  • Kakankemenag Gorut H. Yudin Moonti bersama Kakanwil Kemenag Prov. Gorontalo H. M. Muflih B. Fattah dan rombongan hadiri Penutupan Rakernas BKM Tahun 2023, Jum'at (10/11/2023)