Berita

MTs Muhammadiyah Tolinggula Gelar Upacara Hari Sumpah Pemuda

Senin, 31 Oktober 2022 06:29 WIB
  • Share this on:

 

GORUT (kemenag.go.id) - Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda yang ke- 94, Madrasah Tsanawiyah (MTs) Muhammadiyah Tolinggula melaksanakan upacara di halaman MTs Muhammadiyah Tolinggula yang diikuti seluruh siswa mulai dari RA (Raudhatul Athfal) Aisyiyah, MIM (Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah) hingga siswa MTs serta seluruh guru yang ada di lingkungan madrasah, Jumat (28/10/2022).

Nasari Arsyad selaku Waka Kurikulum MTs Muhamadiyah Tolinggula yang bertindak sebagai Pembina Upacara mengatakan, madrasahnya senantiasa melaksanakan upacara Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada tanggal 28 Oktober setiap tahunnya. Ia melanjutkan, tahun ini merupakan peringatan sumpah pemudah yang ke-49.

“Sumpah pemuda ini memiliki peran yang sangat penting bagi seluruh pemuda dan pemudi indonesia. Sumpah pemuda tidak hanya sekedar ikrar, melainkan mengandung makna yang sangat dalam serta merupakan salah-satu kecintaan pemudah indonesia kepada bangsanya. Oleh karena itu setiap tanggal 28 Oktober ditetapkan sebagai hari sumpah pemuda agar generasi muda dapat mengingat serta mengenang perjungan di masa lalu,” ucap Nasari

Dirinya menambahkan, pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda dilaksanakan agar civitas madrasah senantiasa mengingat kembali sejarah dan selalu mengenang kembali peristiwa hebat dalam sejarah. “Sumpah Pemuda merupakan hari besar nasional untuk mengenang kerja keras para pemudah indonesia di masa lalu dalam mempersiapkan gerakan menuju kemerdekaan. Saya mengucapakan selamat hari sumpah pemuda yang ke- 94. Semoga kita selalu mengingat perjuangan pemuda indonesia dalam meraih kemerdekaan,” pungkas Nasari,

Editor:
Shaffan
Kontributor:
Alma
Penulis:
Alma
Fotografer:
Alma

Gallery

  • -
  • -
  • Kemenag Gorut bersama Badan Takmirul Masjid dan Jemaah Sholat Jum'at Masjid Al Madani usai pelaksanaan Sholat Ghaib untuk Palestina, Jum'at (10/11/2023)
  • Kemenag Gorut melaksanakan Qunut Nazilah untuk Palestina di Masjid Kantor Kemenag Gorut, Jum'at (10/11/2023)
  • Kakankemenag Gorut H. Yudin Moonti bersama Kakanwil Kemenag Prov. Gorontalo H. M. Muflih B. Fattah dan rombongan hadiri Penutupan Rakernas BKM Tahun 2023, Jum'at (10/11/2023)